PENERAPAN KEBIJAKAN BARU PEMERINTAH INDONESIA DALAM MENANGANI KELANGKAAN OBAT-OBATAN SEMENJAK PANDEMI COVID-19

  • Muhammad Falih Iqbal Universitas Negeri Surabaya
Keywords: Kebijakan, Obat-obatan, Pandemi Covid-19

Abstract

Pandemi covid-19 semakin merambah ke sela-sela kehidupan manusia, seperti aspek ekonomi, politik, budaya, kesehatan, dan lainnya. Ketersediaan obat-obatan yang semakin menipis membuat pandemi semakin memperparah keadaan masyarakat. Keterbatasan ini membuat harga obat-obatan semakin melonjak. Pemerintah membuat kebijakan baru demi mengatasi kelangkaan dan kelonjakan harga obat-obatan di Indonesia. Kebijakan tersebut tertuang pada Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/Menkes/4826/2021 tentang harga eceran tertinggi obat dalam masa pandemi Covid-19. Peneliti mencoba menganalisis mengenai efektivitas dan realitas kebijakan ini di masyarakat. Dengan demikian, tujuan dari penelitian ini ialah mengidentifikasi serta memberikan informasi kepada khalayak umum mengenai ketanggapan pemerintah Indonesia dalam merumuskan kebijakan terkait ketersediaan obat-obatan selama pandemi covid-19. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode studi kasus yang mana data observasi, wawancara, dan berbagai kajian literatur menjadi gambaran umum dalam hasil penelitian. Adapun hasil penelitian, masyarakat menilai respon pemerintah Indonesia dalam menangani kelangkaan dan kelonjakan harga obat-obatan di Indonesia sudah cukup tanggap, tetapi masih belum terlalu tanggap.

References

Bima Jati, G. R. (2020). Optimalisasi Upaya Pemerintah Dalam Mengatasi Pandemi Covid-19 Sebagai Bentuk Pemenuhan Hak Warga Negara. SALAM: Jurnal Sosial & Budaya Syar-i, 473-484.
Buana, D. R. (2020). Analisis Perilaku Masyarakat Indonesia dalam Menghadapi Pandemi Virus Corona (Covid-19) dan Kiat Menjaga Kesejahteraan Jiwa. SALAM: Jurnal Sosial dan Budaya Syar-i, 7 (3).
Dandung Ruskar, S. H. (2021). LAFIAL: Pandemi Covid-19 Sebagai Momentum Kemandirian Industri Farmasi Industri Farmasi Menuju Ketahanan Kesehatan Nasional. PENDIPA: Journal of Science Education, 300-308.
Hariandja, T. R. (2013). Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Kesehatan di Kota Jember. Jurnal Rechtens, 91-102.
Harirah, Z. D. (2020). Merespon Nalar Kebijakan Negara Dalam Menangani Pandemi Covid-19 di Indonesia. Jurnal Ekonomi dan Kebijakan Publik Indonesia, 36-53.
Izzaty. (2020). Kebijakan Pemerintah Dalam Mengatasi Panic Buying Akibat Covid-19. Info Singkat, 19-30.
Mustari, N. (2015). Pemahaman Kebijakan Publik (Formulasi, Implementasi, dan Evaluasi Kebijakan Publik. Yogyakarta: Leutikaprio.
Usman, N. (2018). Implementasi Kebijakan Pengembangan Alat Kesehatan Dalam Negeri. Jurnal Kebijakan Kesehatan Indonesia, 42-48.
Nurul Hanifa, L. W. (2021). Peran dan Kebijakan Pemerintah Indonesia di Masa Pandemi Covid-19. WELFARE Jurnal Ilmu Ekonomi, 9-18.
Theresia L.P., J. K. (2021). Perlindungan Konsumen Terhadap Peredaran Produk Kesehatan Ilegal di Era Pandemik Covid-19 di Kota Ambon. SASI , 160-171.
Published
2022-08-05